Repost : It's a miracle but not the chosen

Namaku Eric, lahir di kota Banjarmasin tahun’96, baru saja berkelana di kota pahlawan sekitar 1 tahun yang lalu. Awal rencana setelah lulus adalah kuliah di PTS bahkan tidak terpikir untuk masuk ke PTN seperti kawan-kawanku yang lain masih memikirkan dimana mereka akan memulai kehidupan baru setelah lulus SMA.
Selama 1 tahun itu aku juga mikir gimana aku hidup nantinya. Bayangkan aja pernah ngga makan selama 1 hari aja perut udah maag (yang ini jangan ditiru ya). Dulu aku menganggap kalo masuk PTN itu soalnya susah sampai mereka harus ngulang 1 tahun lagi buat ngejar PTN itu.

Tanggal 31 Mei 2016
Hari dimana aku sudah mempersiapkan semuanya untuk SBMPTN dan jujur ini pertama kaliya aku mengikuti tes ini dan aku mengerjakan sesuai strategi yang ada dan akhirnya selesai….

Tanggal 28 Juni 2016
Setelah 1 bulan berlalu, di kamr udah siap kuota + hati + dan kartu SBM dipegang ke atas dan server down sampai” aku liat ada peserta SBM di grup fb bilang kalo ada server yang bisa dibuka. dengan buru – buru langsung dibuka dan akhirnya.....:
Benar – benar perjuangan yang tidak terduga saya bisa masuk  dan pilihan pertama. dan itu mengingatkanku kalo ada seorang anak yang melakukan gap year dan saat itu aku lagi merasakan itu di kota pahlawan itu. berjuang untuk mendapatkan yang lebih matang.

Pesan buat yang tidak lulus /  mau mengulang / baru memulai persiapan :
jika anda belum merasakan bagaimana rasanya kuliah maka janganlah kuliah. Belajar untuk mengerti benar-benar sebuah konsep dasar. Selama 1 tahun, aku merasakan bagaimana rasanya kuliah itu dan kenyataanya tidak senyaman yang kita akan kira bahwa adek – adek kelas akan melihat kita menggunakan almamater kebanggan universitas kita tapi jika sudah merasakan bagaimana rasanya kuliah itu dan sanggup maka majulah, jangan sampai kita putus ditengah jalan. masih banyak cara untuk mengejar kehidupan .bukan hanya sekedar tes saja tapi masih bnayak yang harus kalian hadapi sebagai seorang yang disebut MAHASISWA.
SALAM MAHASISWA, DAN TERUS BERKARYA …

Dari : Eric . T . (Angkatan’15)
continuing the story :
Karena aku ngga bisa ambil pilihan PTN itu karena lokasinya yang katanya jauh dan ortu tidak menyetujui jadi aku ambil kuliah di PTS yaitu STIEI jurusan manajemen
miris kan ? tapi aku akan bertekad untuk bisa lanjut  kuliah



“I will overcome it”



" cerita ini juga aku tulis di blog yang satunya, dan ini ada beberapa fakta menarik dari posting ini walaupun ini bukan bulannya"




ada beberapa fakta saat aku buka website SBMPTN dan itu adalah : aku memegang sepercik kertas kartu peserta ke atas sambil berdoa dan itu adalah fakta yang cukup unik dan tidak diceritakan di blog itu.



 untuk melihat cerita selanjutnya bisa juga dilihat di

https://settology16.wordpress.com/ 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

NUDC 2017 : planning to success

Sertifikasi RSA ? review soal dan prospeknya

[STORY] WISUDA STIENDO BANJARMASIN 2017